Eksplisit.Com, Makassar – II Camat
Tamalate, H. Emil Yudiyanto Tadjuddin, SE., M.Si, bersama jajaran Lurah
se-Kecamatan Tamalate menghadiri penyuluhan hukum anti-korupsi yang
diselenggarakan oleh Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan. Acara ini berlangsung
di Ruang Rapat Sipakatau Kantor Balaikota Makassar, Rabu (25/9/2024) dan dihadiri
langsung oleh Penjabat Sementara (Pjs) Walikota Makassar, Bapak Andi Arwin
Aziz, S.STP., MM.
Setelah mengikuti kegiatan, Camat Tamalate memberikan pencerahan kepada seluruh
lurah se kecamatan tamalate atas materi yang telah didapatkan pada kegiatan
tersebut.
“Kegiatan penyuluhan ini sangat bermanfaat bagi kita semua yang bertujuan
untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran hukum terkait tindak pidana korupsi
di kalangan aparatur pemerintah, khususnya di lingkungan Kecamatan Tamalate.
Lanjut Camat Tamalate juga sangat mengapresiasi materi yang diberikan
“Kejaksaan Tinggi Sulawesi Selatan memberikan edukasi tentang bahaya korupsi
serta langkah-langkah pencegahan yang dapat dilakukan dalam penyelenggaraan
pemerintahan yang bersih dan transparan,”jelasnya
Dalam Kegiatan tersebut Juga, Pjs Walikota Makassar, Andi Arwin Aziz, juga
memberikan arahan penting mengenai komitmen Pemkot Makassar dalam menciptakan
tata kelola pemerintahan yang baik, bebas dari korupsi, serta mendorong seluruh
aparatur pemerintah untuk terus mengedepankan integritas dalam menjalankan
tugasnya.
Tulis Komentar