Eksplisit.Com,Luwu - II Warung Kopi adalah tempat dimana kita bisa berkumpul dan bercerita serta berdiskusi hal hal yang dapat melahirkan inovasi inovasi dari buah hasil pikiran dan diskusi.
Seperti halnya Warung Kopi Dange Rasta Belopa yang tepatnya berada di jalan Andi Jemma 2 Pelataran Kuliner Arung Senga Kota Belopa, Kabupaten Luwu, Provinsi Sulawesi Selatan.
Ditempat ini kita bisa merasakan dan menikmati suasana classic dan kearifan Lokal yang dapat merangsang pemikiran kita melahirkan ide ide baru, ditempat ini kita juga bisa belajar tentang sejarah kebudayaan yang ada di Tanah Luwu.
Seperti yang dikatakan pemilik warung kopi tentang nikmat kopi, yang juga Pemerhati Sejarah dan Kebudayaan di Tanah Luwu om jaya Sapaannya.
"Di hadapan segelas kopi kita adalah sama. Segelas kopi tak membedakan aku yang gila dan engkau yang waras, ia juga tak membedakan antara kita dengan cinta yang rapuh. Aku, engkau, dan cinta yang rapuh layak menikmati rasa pahit juga wangi aromanya.
Segelas kopi selalu menasihati kita bahwa pahit tak selamanya menyedihkan. Tak perlu menjadi sebuah misteri tentang mengapa kopi selalu memberiku inspirasi. Yang jelas, kopi adalah sahabat sejati sebagaimana engkau ketika menyandarkan kepala di bahuku lalu berkata, “Aku butuh kamu!”
Maka, marilah kita saling tersenyum! Seperti kopi yang menyapa penciuman kita dengan aromanya yang tak pernah bohong." Ungkapnya Tentang Kenikmatan Kopi.
Warung Kopi Dange Rasta Belopa bukan hanya sekedar tempat kumpul dan menikmati secangkir aroma kopi. Tetapi Warung Kopi Dange Rasta Belopa juga adalah wadah mengasah pengetahuan yang didalamnya terkandung beraneka macam pengetahuan dari apa yang tidak ditemukan tempat lain.
Tulis Komentar